Walikota Bandung Klaim Sampah Idul Fitri 2025 Di Bandung Berkurang

- Jurnalis

Sabtu, 5 April 2025 - 20:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi sampah

Ilustrasi sampah

Infobandungnews.com – Walikota Bandung Muhammad Farhan mengklaim sampah selama Idul Fitri 2025 mengalami penurunan. Sebagai antisipasi sejak awal, Pemerintah kota Bandung memberlakukan kebijakan pengosongan 70 persen TPS untuk mencegah terjadinya penumpukan sampah.

Farhan mengakui target tersebut memang masih meleset dari yang telah ditetapkan. Tapi kemudian, sampah di Kota Bandung menurutnya bisa ditekan dengan mengurangi produksi sampah yang berasal dari aktivitas pedagang kaki lima (PKL).

” Sampah kemarin seblum shalat Id, memang kita meleset sedikit dari target 70 persen TPS kosong itu hanya berhasil kita kosongkan 59 sampai 63 persen. Karena lonjakan sampah memang luar biasa” ungkapnya. Selasa (1/4/2025).

Baca Juga :  Dua Orang Bocah Di Bacok OTK,Polsek Dayeuhkolot Turun Tangan

“Tetapi dibanding dengan lebaran tahun lalu, Alhamdulillah kita berhasil mengurangi kurang lebih hampir 50 ton sampah di titik-titik PKL. Karena memang malamnya kita patroli untuk mempercepat penutupan PKL sebelum jam 12 malam,” tuturnya.

Kebijakan itu kata Farhan, bisa menekan lonjakan sampah di Kota Bandung selama momen Lebaran 2025. Rencana itu pun akan ia teruskan, terutama pada waktu libur panjang.

“Ya lumayanlah ya percobaan yang berjalan dengan baik. Jadi nanti kita akan perhatikan hal-hal tersebut di setiap liburan-liburan besar, terutama long weekend,” ungkapnya.

Baca Juga :  Peresmian Masjid Buhun Jami At Taqwa di Rancamanyar, Polsek Baleendah Gelar Jumat Curhat

Selama libur lebaran, Farhan juga mengimbau kepada wisatawan untuk membawa pulang sampah bawaannya masing-masing jangan dibuang disembarang tempat. Sehingga kemudian, tidak terjadi penumpukan sampah setelah liburan selesai.

“Tanggung jawablah terhadap sampah Anda sendiri. Tolong sampah Anda itu masukin ke dalam tempat Anda sendiri dan bawa pulang ke rumah sampahnya. Karena kita sedang tidak punya tenaga, waktu dan kesempatan untuk ngurusin sampah-sampah tidak bertanggung jawab,” pungkasnya.***

 

Berita Terkait

Ribuan Pemudik Mulai Balik Ke Bandung Dengan Kereta
Ngatiyana Akan Sapu Bersih Premanisme Di Kota Cimahi
Buntut Sengketa Tanah di Cicalengka Bandung, Ratusan Orang Terancam Kehilangan Tempat Tinggal
Saeful Bachri : Penanganan Banjir Tidak bisa jalan sendiri-sendiri, Harus kolaboratif
Wacana Margaasih Cimindi dan Cisarua Masuk Ke Wilayah Cimahi
Harga Kebutuhan Pokok Kota Bandung Jelang Ramadhan 2025, Cabai Merah Rp50 Ribu Per Kg
Dadang Supriatna-Ali Syakieb Komitmen untuk Menjalankan Amanah Masyarakat Kabupaten Bandung
Hari Ini Dilantik, Cek Rangkaian Kegiatan Walikota-Wakil Walikota Cimahi Terpilih Ngatiyana-Adhitia Yudisthira

Berita Terkait

Sabtu, 5 April 2025 - 20:21 WIB

Ribuan Pemudik Mulai Balik Ke Bandung Dengan Kereta

Sabtu, 5 April 2025 - 20:10 WIB

Walikota Bandung Klaim Sampah Idul Fitri 2025 Di Bandung Berkurang

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:59 WIB

Buntut Sengketa Tanah di Cicalengka Bandung, Ratusan Orang Terancam Kehilangan Tempat Tinggal

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:35 WIB

Saeful Bachri : Penanganan Banjir Tidak bisa jalan sendiri-sendiri, Harus kolaboratif

Rabu, 5 Maret 2025 - 23:20 WIB

Wacana Margaasih Cimindi dan Cisarua Masuk Ke Wilayah Cimahi

Berita Terbaru

Stasiun Kereta Api Bandung

Bandung Raya

Ribuan Pemudik Mulai Balik Ke Bandung Dengan Kereta

Sabtu, 5 Apr 2025 - 20:21 WIB

Ilustrasi sampah

Bandung Raya

Walikota Bandung Klaim Sampah Idul Fitri 2025 Di Bandung Berkurang

Sabtu, 5 Apr 2025 - 20:10 WIB