Kombes Aldi Subartono Resmi Jabat Kapolresta Bandung Gantikan Kusworo

- Jurnalis

Rabu, 15 Januari 2025 - 17:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolresta Bandung Kombes Aldi Subartono

Kapolresta Bandung Kombes Aldi Subartono

Infobandungnews.com – Soreang – Kapolresta Bandung resmi dijabat oleh Kombes Aldi Subartono. Dia menggantikan Kombes Kusworo Wibowo yang saat ini akan menempuh pendidikan Sespimti Polri.

 

Nampak kedatangan Aldi langsung disambut dua pocil (polisi cilik) asuhan Polresta Bandung. Mereka langsung memberikan dan mengalungkan bunga untuk Aldi. Setelah itu, tradisi pedang pora dan seni Lengser menyambut kedatangan Aldi beserta istri.

Kegiatan penyambutan atau Farewell tersebut dilaksanakan di Mapolresta Bandung, Soreang, Selasa (14/1/2025). Suasana haru langsung pecah saat Kusworo menyalami para mantan anak buahnya.

Mantan Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo mengungkapkan, telah menjabat di Polresta Bandung selama tiga tahun sembilan hari. Kata dia, dalam perjalanannya berbagai kegiatan-kegiatan nasional bisa diselenggarakan dengan aman.

“Kami ucapkan terimakasih atas kerjasamanya menjaga keamanan di Kabupaten Bandung. Berbagai event nasional dan internasional. Dari mulai percepatan vaksin Covid-19, pengamanan piala presiden, piala dunia, Liga 1, hingga Pemilu,” ujar Kusworo, dalam sambutannya, Selasa (14/1/2025).

Pihaknya meminta doa kepada teman-temannya yang ada di Polresta Bandung untuk kelancarannya saat pendidikan Sespimti Polri. Dirinya berharap pendidikan tersebut bisa dilaksanakan dengan lancar.

Baca Juga :  Sektor 6 Citarum Harum dan DLH Kabupaten Bandung Sidak IPAL Pabrik

“Kami mohon doa, supaya dipenugasan kami berikutnya pendidikan sespimpi besok jam 7 kita udah dibuka sama pak kapolri. Semoga bisa melaksanakan pendidikan dengan baik, tidak ada pelanggaran,” katanya.

Kusworo meminta teman-temannya di Polresta Bandung untuk tetap menjaga nama baik Polri. Apalagi saat ini zamannya adalah sosial media.

“Disaat ada berita-berita polri yang diviralkan, ini perlu diantisipasi. Kita harus tetap menjaga nama baik institusi,” jelasnya.

Menurutnya dengan zaman digital saat ini harus terus bisa melayani masyarakat dengan baik. Kemudian kata dia, harus bisa melayani masyarakat dengan humanis.

“Kita harus bisa melayani masyarakat dengan baik, tidak arogan. Kita menjaga intisusi seperti menjaga nama baik rekan-rekan sendiri,” ucapnya.

Kusworo menyambut baik kedatangan Kapolresta Bandung terbaru, Kombes Aldi Subartono. Menurutnya Aldi merupakan sosok pemimpin yang baik.

“Beliau (Aldi) orang hebat, mantan Kapolres Karawang, Cimahi, dan lain-lain. Beliau sangat gercep, komunikatif, humanis, solutif. Apa yang menjadi visi misi dan kinerja beliau bisa semoga bisa tercapai,” kata Kusworo.

Sementara itu, Kombes Aldi Subartono mengaku bangga bisa diterima di Polresta Bandung. Apalagi dirinya kerap mengidolakan sosok dari Kusworo Wibowo.

Baca Juga :  Polda Jabar tindak 10.961 pelanggar lalu lintas sejak tilang manual diberlakukan

“Beliau (Kusworo) merupakan inspirasi saya. Saya selalu mengikuti beliau. Beliau anggota polri yang berprestasi,” kata Aldi, dalam sambutannya.

Menurutnya berbagai program telah digulirkan dengan baik selama Kusworo menjabat di Polresta Bandung. Makanya hal tersebut akan terus dilanjutkan saat masa kepemimpinannya.

“Terbukti dengan prestasi Polresta Bandung, SKCK online, saya selalu mengikuti polresta bandung. Salah satunya karena beliau inspirasi saya,” bebernya.

Aldi mengungkapkan saat menjabat Kapolres Karawang sempat mengungkap berbagai kasus curanmor. Bahkan pengungkapan tersebut diapresiasi langsung oleh Kapolda Jabar yang kala itu dijabat Irjen Suntana.

“Tahu-tahu keesokan harinya Polresta Bandung, bukan hanya mengungkap, tapi diantar langsung ke masyarakat. Wah ini bener abang saya panutan. Langkahnya selalu terbaik dengan inovasinya,” jelas Aldi.

Aldi pun turut meminta bimbingannya dari Kusworo Wibowo. Sehingga program-program yang baik akan terus dilanjutkannya.

“Dimudahkan pendidikan Sespimti, mudah-mudahan bisa meraih pangkat bintang satu. Mohon bimbingan dan arahan tugas di Polresta Bandung. Saya berniat program-progdam beliau harus saya lanjutkan. Sehingga program pemerintah asta cita bisa terus dilaksanakan di Kabupaten Bandung,” pungkasnya.

Kapolresta Bandung Kombes Aldi Subartono

Berita Terkait

Panglima TNI Perintahkan Kodam Kelola Lahan Tidur untuk Dukung Makan Bergizi Gratis
Sudah 14 Tahun Beroperasi, Polresta Bandung Bongkar Tambang Emas Ilegal di Kutawaringin, Rugi Negara Capai Rp1 Triliun
Profil Brigjen TNI Heri Rustandi, Akmil 1993, Pa Sahli Tk. II Kamkonf Komunal Sahli Bid. Polkamnas Panglima TNI
Panglima TNI Agus Subiyanto Sebut Masyarakat Sipil Bisa Ikut ke Gaza Bantu Warga Palestina
Egi Alias Perong Otak Pembunuhan Vina Diciduk Polisi, DPO Lain Diminta Menyerahkan Diri Sebelum Ditembak Ditempat
Kasatlantas Dan Delapan Kapolsek Diganti Dalam Mutasi Dilingkup Polresta Bandung
Isu Setoran Rp10 Juta Agar Brigadir Ridhal Ali jadi Ajudan Pengusaha, Ini Kata Polda Sulut
KPK Tetapkan Sekda Pemkot Bandung Ema Sumarna dan 4 Anggota DPRD Tersangka

Berita Terkait

Jumat, 31 Januari 2025 - 09:51 WIB

Panglima TNI Perintahkan Kodam Kelola Lahan Tidur untuk Dukung Makan Bergizi Gratis

Senin, 20 Januari 2025 - 16:55 WIB

Sudah 14 Tahun Beroperasi, Polresta Bandung Bongkar Tambang Emas Ilegal di Kutawaringin, Rugi Negara Capai Rp1 Triliun

Rabu, 15 Januari 2025 - 17:54 WIB

Kombes Aldi Subartono Resmi Jabat Kapolresta Bandung Gantikan Kusworo

Jumat, 10 Januari 2025 - 00:51 WIB

Profil Brigjen TNI Heri Rustandi, Akmil 1993, Pa Sahli Tk. II Kamkonf Komunal Sahli Bid. Polkamnas Panglima TNI

Sabtu, 15 Juni 2024 - 13:17 WIB

Panglima TNI Agus Subiyanto Sebut Masyarakat Sipil Bisa Ikut ke Gaza Bantu Warga Palestina

Berita Terbaru

Ratusan Kendaraan Nunggak Pajak Terjaring Operasi Gabungan di Kabupaten Bandung, Para pemilik kendaraan yang terjaring diberikan sosialisasi serta pemahaman secara humanis. Sabtu (8/2/2025)

Bandung Raya

Nunggak PKB, Ratusan R2 Terjaring Razia di Kabupaten Bandung

Senin, 10 Feb 2025 - 07:54 WIB

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan pengencangan baut sebagai simbol dia walinya pembangunan kantor DPD Demokrat Jawa Barat. Sabtu (8/02/2025)

Jawa Barat

AHY Minta Gedung Partai Demokrat Punya Ikonik Jawa Barat

Sabtu, 8 Feb 2025 - 11:56 WIB

Dadang Supriatna - Ali Syakieb

Bandung Raya

MK Tolak Gugatan, Dadang Supriatna-Ali Syakieb Segera Dilantik

Selasa, 4 Feb 2025 - 18:36 WIB