Isu Setoran Rp10 Juta Agar Brigadir Ridhal Ali jadi Ajudan Pengusaha, Ini Kata Polda Sulut

- Jurnalis

Rabu, 1 Mei 2024 - 10:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota polisi ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala, di dalam mobil? Kawasa Mampang, Jakarta Selatan, Jumat 26 April 2024.

Anggota polisi ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala, di dalam mobil? Kawasa Mampang, Jakarta Selatan, Jumat 26 April 2024.

Infobandungnews.com – Dilansir dari Viva.co.id , Polda Sulawesi Utara atau Sulut menampik isu adanya uang setoran bulanan sebesar Rp10 juta dari seorang pengusaha batu bara yang mempekerjakan almarhum Brigadir Ridhal Ali Tomi atau RAT. Isu tersebut viral di media sosial TikTok.

Uang setoran itu dinarasikan diterima oleh Kapolres Kota Manado, Komisaris Besar Polisi Julianto P Sirait dengan tujuan menjadikan Brigadir Ridhal sebagai pengawal pribadi seorang pengusaha di Jakarta.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sulut, Kombes Pol Michael Irwan Tamsil menegaskan isu itu tak terbukti benar.

“Kami tegas membantah tuduhan tersebut. Tuduhan tersebut sudah diperiksa oleh Bidang Pengawasan Profesionalisme (Propam) dan tidak terbukti benar,” kata Michael, Selasa 30 April 2024.

Dia menyebut, Kapolresta Manado Kombes Julianto masih dalam pemeriksaan oleh Bidang Propam Polda Sulut.

Sejauh ini, dari hasil pemeriksaan menunjukkan Brigadir Ridhal bekerja sebagai ajudan atau driver salah satu pengusaha di Jakarta sejak akhir 2021. Propam pun mendalami soal informasi yang beredar kalau korban diajak oleh rekan kerja di Polresta Manado.

“Hal tersebut masih dalam proses pemeriksaan,” ujarnya.

Diketahui, kematian Brigadir Ridhal jadi sorotan publik karena tewas bunuh diri dengan luka tembak di kepala. Status Brigadir Ridhal merupakan seorang anggota Satuan Lalu Lintas Polres Kota Manado, Sulawesi Utara.

Aksi Brigadir Ridhal tewas bunuh diri di Jalan Mampang Prapatan IV, Kelurahan Tegal Parang, Mampang, Jakarta Selatan.

Saat ditemukan, jasad Brigadir Ridhal berada di kursi sopir sebelah kanan mobil Toyota Alphard dengan nomor polisi B 1544 QH.

Sementara, Humas Polresta Manado, Ipda Agus Haryono menyampaikan pihaknya sempat mengutus jajarannya untuk turut tangan mendalami kematian Brigadir Ridhal. Bahkan, tim khusus juga diterbangkan ke Jakarta atas instruksi Kapoda Sulut Irjen Pol Yudhiawan.

Kematian Brigadir Ridhal karena bunuh diri jadi sorotan karena kabar mencuat adanya kejanggalan yang tak wajar. Namun, polisi memastikan almarhum tewas karena bunuh diri. (YG-IBN001)****

Sumber Viva.co.id

 

Berita Terkait

Panglima TNI Agus Subiyanto Sebut Masyarakat Sipil Bisa Ikut ke Gaza Bantu Warga Palestina
Egi Alias Perong Otak Pembunuhan Vina Diciduk Polisi, DPO Lain Diminta Menyerahkan Diri Sebelum Ditembak Ditempat
Kasatlantas Dan Delapan Kapolsek Diganti Dalam Mutasi Dilingkup Polresta Bandung
KPK Tetapkan Sekda Pemkot Bandung Ema Sumarna dan 4 Anggota DPRD Tersangka
Persib Bandung Main di Jalakharupat Kapolres Bandung Ingatkan Bobotoh
Jelang Pilpres 2024, Kapolri Pesan agar Perbedaan Pilihan Tak Rusak Persatuan
Mengulas Omongan Andika Perkasa dan KSAD Maruli Soal Kasus Relawan Ganjar di Boyolali
Setneg Proses Surat Pengunduran Diri Firli Bahuri Sebagai Ketua KPK

Berita Terkait

Sabtu, 15 Juni 2024 - 13:17 WIB

Panglima TNI Agus Subiyanto Sebut Masyarakat Sipil Bisa Ikut ke Gaza Bantu Warga Palestina

Rabu, 22 Mei 2024 - 14:25 WIB

Egi Alias Perong Otak Pembunuhan Vina Diciduk Polisi, DPO Lain Diminta Menyerahkan Diri Sebelum Ditembak Ditempat

Selasa, 14 Mei 2024 - 18:38 WIB

Kasatlantas Dan Delapan Kapolsek Diganti Dalam Mutasi Dilingkup Polresta Bandung

Rabu, 1 Mei 2024 - 10:52 WIB

Isu Setoran Rp10 Juta Agar Brigadir Ridhal Ali jadi Ajudan Pengusaha, Ini Kata Polda Sulut

Rabu, 13 Maret 2024 - 17:51 WIB

KPK Tetapkan Sekda Pemkot Bandung Ema Sumarna dan 4 Anggota DPRD Tersangka

Berita Terbaru

Sekretaris 2 Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Bandung Kak Tatan Munandar menutup kegiatan Kursus Mahir Dasar (KMD) Kwarran Cikancung. Minggu (29/09)

Pramuka

Kursus Mahir Dasar Kwarran Cikancung Resmi Ditutup

Senin, 30 Sep 2024 - 12:09 WIB