POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025 Kembali Digelar : Bandung Biru dengan Semangat Perubahan Baru

- Jurnalis

Rabu, 22 Januari 2025 - 14:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

konferensi pers POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 yang diselenggarakan di Gedung Sate, Kota Bandung: Bey Machmudin, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat; Muhammad Farhan (Walikota Bandung terpilih); dan Puspita Winawati, Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka. ( Foto Andika_IBN)

konferensi pers POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 yang diselenggarakan di Gedung Sate, Kota Bandung: Bey Machmudin, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat; Muhammad Farhan (Walikota Bandung terpilih); dan Puspita Winawati, Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka. ( Foto Andika_IBN)

Infobandungnews.com – Bandung, 22 Januari 2025 – Gelaran kegiatan lari hybrid tahunan POCARI SWEAT Run Indonesia yang ke 12 akan kembali diselenggarakan pada 19-20 Juli 2025 mendatang di Bandung. Total sebanyak 15.000 pelari diharapkan akan berlari bersama secara offline di Bandung dan 30.000 pelari akan berlari bersamaan secara virtual dari Sabang hingga Merauke.

Hadir sebagai narasumber di konferensi pers POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 yang diselenggarakan di Gedung Sate, Kota Bandung: Bey Machmudin, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat; Muhammad Farhan (Walikota Bandung terpilih); dan Puspita Winawati, Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka.

Bey Machmudin, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat; Muhammad Farhan (Walikota Bandung terpilih); dan Puspita Winawati, Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka

Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengatakan, “Pemprov Jabar mendukung penuh gelaran POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 dengan mengawal, memonitor persiapan hingga terselenggaranya event lari tahunan ini. Dari data penyelenggaraan sebelumnya, dalam dua hari pendapatan daerah menggerakkan perekonomian lebih dari 40 miliar Rupiah. Saya harap acara ini dapat terus dilaksanakan serta mendapatkan dukungan dari warga Kota Bandung.”

Baca Juga :  Santana Atlet Kempo Asal Kabupaten Bandung Raih Medali Emas Di Porprov Jabar 2022

“POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 akan dilaksanakan di Bandung karena kota ini sudah memiliki tempat yang spesial di hati pelari dengan cuacanya yang sangat mendukung. Tahun ini adalah tahun yang lebih spesial karena kehadiran Pemprov Jabar, Pemkot Bandung, beserta jajarannya menandai bentuk dukungan dan kolaborasi demi semangat perubahan yang lebih baik lagi di tahun ini,” kata Wina selaku Marketing Director dari PT Amerta Indah Otsuka.

Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengatakan, “Pemprov Jabar mendukung penuh gelaran POCARI SWEAT Run Indonesia 2025

Inisiatif kolaborasi juga dibawa oleh penggiat lari dan Walikota Bandung terpilih, Muhammad Farhan dengan menjadikan POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam menyambut hari jadi Kota Bandung. “Komitmen saya sebagai Walikota Bandung terpilih untuk berkoordinasi lebih intens dengan dinas-dinas terkait dalam melakukan rekayasa arus dengan buka tutup jalan, dan kita usahakan beberapa rute akan steril terutama di area-area yang berpotensi tinggi jadi titik krusial kemacetan.” Masyarakat Kota Bandung juga akan diberdayakan untuk penyediaan kuliner, pembuatan souvenir, serta pengadaan cheering point.

Baca Juga :  Bey Machmudin Terkesan Animo Masyarakat Luar Biasa Ramaikan Pocari Sweat Run 2024.

Sejalan dengan visi misi perusahaan Otsuka untuk selalu inovatif dalam memberikan manfaat untuk masyarakat dunia, POCARI SWEAT Run Indonesia 2025 akan dilaksanakan secara hybrid, “Ini adalah wujud komitmen perusahaan kami untuk terus berusaha menginspirasi lebih banyak orang untuk mulai berolahraga, lewat kegiatan POCARI SWEAT Run Indonesia 2025.” Untuk event offline akan start dan finish di Balaikota, Bandung dan dilangsungkan selama 2 hari yaitu 19 Juli untuk kategori 5K, 10K, dan yang terbaru kid dash (100m dan 200m); dan 20 Juli hanya untuk kategori half-marathon.

POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025 didukung penuh oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan seluruh jajarannya, Pemerintah Kota Bandung, serta para sponsor: Jenius, Blibli, 2XU, Astra Life, dan Asics. Untuk informasi lebih lanjut mengenai POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025, silakan mengunjungi Instagram @pocarisportid. ****

Berita Terkait

Ternyata Masih Ada Pasar Tradisional Ala Jadoel di Bandung
Simak Daftar Batu Akik Termahal Jenis Apa yang Mahal di 2025?
4 Smartphone Harga Terjangkau dengan Kamera Setara DSLR
Canon Rilis EOS R5 Mark II, Mirrorless Profesional Rp.90 Jutaan
12 Hp Terbaik Di Tahun 2024, Kamera Setara DSLR
Bey Machmudin Terkesan Animo Masyarakat Luar Biasa Ramaikan Pocari Sweat Run 2024.
Ciptakan Generasi Muda Tangguh, Disiplin dan Berprestasi Melalui Invitasi Bola Basket Kapolresta Bandung Cup
Pentingnya Latihan Pengembangan Kepimpinan

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 08:57 WIB

Ternyata Masih Ada Pasar Tradisional Ala Jadoel di Bandung

Kamis, 23 Januari 2025 - 12:20 WIB

Simak Daftar Batu Akik Termahal Jenis Apa yang Mahal di 2025?

Rabu, 22 Januari 2025 - 14:51 WIB

POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025 Kembali Digelar : Bandung Biru dengan Semangat Perubahan Baru

Rabu, 25 September 2024 - 08:28 WIB

4 Smartphone Harga Terjangkau dengan Kamera Setara DSLR

Kamis, 12 September 2024 - 10:03 WIB

Canon Rilis EOS R5 Mark II, Mirrorless Profesional Rp.90 Jutaan

Berita Terbaru

Ratusan Kendaraan Nunggak Pajak Terjaring Operasi Gabungan di Kabupaten Bandung, Para pemilik kendaraan yang terjaring diberikan sosialisasi serta pemahaman secara humanis. Sabtu (8/2/2025)

Bandung Raya

Nunggak PKB, Ratusan R2 Terjaring Razia di Kabupaten Bandung

Senin, 10 Feb 2025 - 07:54 WIB

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan pengencangan baut sebagai simbol dia walinya pembangunan kantor DPD Demokrat Jawa Barat. Sabtu (8/02/2025)

Jawa Barat

AHY Minta Gedung Partai Demokrat Punya Ikonik Jawa Barat

Sabtu, 8 Feb 2025 - 11:56 WIB

Dadang Supriatna - Ali Syakieb

Bandung Raya

MK Tolak Gugatan, Dadang Supriatna-Ali Syakieb Segera Dilantik

Selasa, 4 Feb 2025 - 18:36 WIB