Infobandungnews – Ketua Harian Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kabupaten Bandung H Saeful Bachri, SH., M.AP memberikan materi di acara Raimuna Cabang XVII Kabupaten Bandung tahun 2023 yang di selenggarakan di Hejo Porest Rancabali Kabupaten Bandung , 14 November s.d 18 November 2023.
Kegiatan Raimuna Cabamg XVII melibatkan perwakilan pramuka dan pandega dari 31 Kecamatan se Kabupaten Bandung tersebut diwujudkan dalam bentuk perkemahan dengan tujuan mengembangkan persaudaraan dan persatuan dikalangan generasi muda melalui kegiatan kreatif, reaktif dan produktif yang bersifat edukatif.
Dalam kesempatan acara materi yang dihadiri sekitar 1.300 anggota pramuka tersebut Saeful Bachri atau akrab disapa Kak Eful menyampaikan ” Tak lepas dari filosofi Tunas Kelapa sebagai simbol pramuka yang bisa tumbuh dimana saja dengan banyak manfaat dari mulai akar, batang, daun, tulang daun, kulit, tempurung hingga buah dan airnya yang penuh manfaat”. Ungkapnya.
” Hakikat pramuka harus penuh kebermanfaatan bagi semua sesuai dengan sebuah hadis Khoirunnas anfauhum linnas
Hadis ini menyatakan bahwa kebaikan seseorang, bukan dilihat dari jabatannya, kekayaannya, pangkatnya, asal usul keturunannya, dan sejenisnya, melainkan dari seberapa banyak memberi manfaat kepada orang lain. Semua orang mestinya ingin menjadi yang terbaik, itulah pramuka ” lanjut saeful bachri.
Melalui kegiatan kreatif, rekreatif, dan produktif yang bersifat edukatif, selain kegiatan utama yang melibatkan Pramuka Penegak dan Pandega, adapun dari Dinas Pertanian Kabupaten Bandung turut berpartisipasi aktif dalam rangkaian kegiatan Raimuna tersebut. Sebagai bentuk dukungan kepada para peserta, Dinas Pertanian menyelenggarakan program kopi gratis yang disediakan secara khusus untuk menambah semangat dan keceriaan peserta Raimuna Cabang XVI.
Tak hanya itu, Dinas Pertanian juga memberikan edukasi tanaman kepada para peserta. Melalui sesi edukasi ini, peserta diajak untuk memahami pentingnya pertanian dan lingkungan hidup. Dengan pengetahuan yang diberikan, diharapkan para Pramuka Penegak dan Pandega dapat menjadi agen perubahan dalam mempromosikan keberlanjutan dan kesadaran lingkungan di masyarakat. (YG-IBN001)***