Perbasi Cup 2023 Kabupaten Bandung Resmi Dimulai, Ajang Pencarian Bibit Atlet Pe Basket Unggul

- Jurnalis

Jumat, 13 Oktober 2023 - 10:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Perbasi Kabupaten Bandung H. Saeful Bachri., S.H., M.A.P berfoto bersama Tim Patriot Beezers dan Tim Trobos di Gor Koni Majalaya, Kamis 12 Oktober 2023.

Ketua Perbasi Kabupaten Bandung H. Saeful Bachri., S.H., M.A.P berfoto bersama Tim Patriot Beezers dan Tim Trobos di Gor Koni Majalaya, Kamis 12 Oktober 2023.

Infobandungnews – Majalaya. Persatuan Bola Basket Indonesia (Perbasi) Kabupaten Bandung memulai turnamen bola basket Perbasi Cup 2023, di GOR Koni / Sajabat Majalaya, Kabupaten Bandung. Kamis (12/10/2023).

Pembukaan kegiatan spektakuler diikuti oleh 17 tim (400 atlet) basket kategori tingkat SMP dan SMA se-Kabupaten Bandung itu diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan shooting bola yang dilakukan oleh Ketua Perbasi Kabupaten Bandung H. Saeful Bachri, S.H., M.A.P.

Perbasi Cup 2023 yang digelar dimulai hari ini Kamis tanggal 12 Oktober hingga 18 Oktober 2023 mendatang diharapkan dapat membangun semangat dan sportivitas.

Ketua Perbasi Kabupaten Bandung H Saeful Bachri, S.H., M.A.P dalam sambutannya  mengatakan gelaran Perbasi Cup 2023 ini bertujuan untuk mencari bibit bibit atlet pe-basket unggul yang ada di Kabupaten Bandung.

Saeful Bachri yang akrab disapa Kak Eful ini mengungkapkan,” Perbasi Kabupaten bandung dalam gelaran Perbasi Cup 2023 ini kami menurunkan tim penilai atau juri yang tugasnya menilai dan memantau untuk memilih bibit atlit basket dari 400 peserta yang mengikuti turnamen ini yang nantinya akan menjadi delegasi ke Kejurda Perbasi tingkat Jawa Barat di Subang mendatang ” ungkapnya.

” Untuk itu kami berharap adik adik dapat bermain secara optimal dan dapat semaksimal mungkin menunjukan kemampuannya dengan tetap menjaga spotivitas ” harapnya.

Ia menambahkan ” Perbasi Kabupaten Bandung  berkomitmen untuk terus memberikan ruang bagi para atlet-atlet basket berbakat Kabupaten Bandung dapat mengasah kemampuan dan skill terbaik yang dimiliki”.

” Terima kasih kepada berbagi pihak yang sudah membantu terselenggaranya Perbasi Cup 2023 kepada Kemenpora dan Wakil.ketua Komisi X DPR RI Kang Dr. Dede Yusuf Macan Effendi, ST., M.I.Pol.

” Basket bukan lagi olahraga yang eksklusif, karena di kota Tangerang dari tingkat SD, SMP hingga SMA memiliki atlet-atlet basket,” ucap Saeful Bachri.

Perbasi Cup 2023 Kabupaten Bandung diikuti 17 Tim diantaranya Flash – Cileunyi, Patriot Beezers – Baleendah, Evolution – Margahayu, Satria Pajajaran – Cileunyi,  Shoot – Cicalengka, Soul – Solokan Jeruk, Satria Esa – Dayeuhkolot,  Blank – Majalaya, Rooster – Rancaekek, Phoenix – Majalaya, Elfas – Cicalengka,
D’last – Soreang, Cafs – Majalaya, Trobos – Soreang, New Cosmos – Cicalengka, Suwasis – Ciparay, Sunday Junior – Majalaya.

(Yg-IBN001)***

Foto YG-IBN

 

Berita Terkait

Nunggak PKB, Ratusan R2 Terjaring Razia di Kabupaten Bandung
MK Tolak Gugatan, Dadang Supriatna-Ali Syakieb Segera Dilantik
Ternyata Masih Ada Pasar Tradisional Ala Jadoel di Bandung
Kerja Sama Pembuangan Sampah dari Bandung ke Garut Terancam, Pj Bupati Garut dan Pj Wali Kota Bandung hingga Gubernur Disomasi Warga Garut
Mulai 2025, Pemeliharaan PJU dan PJL di Kota Bandung Ditangani oleh PT Haleyora Powerindo
Simak Daftar Batu Akik Termahal Jenis Apa yang Mahal di 2025?
POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025 Kembali Digelar : Bandung Biru dengan Semangat Perubahan Baru
Pemkot Bandung menganggarkan Rp26 miliar untuk Makan Bergizi Gratis

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 07:54 WIB

Nunggak PKB, Ratusan R2 Terjaring Razia di Kabupaten Bandung

Selasa, 4 Februari 2025 - 18:36 WIB

MK Tolak Gugatan, Dadang Supriatna-Ali Syakieb Segera Dilantik

Kamis, 30 Januari 2025 - 08:57 WIB

Ternyata Masih Ada Pasar Tradisional Ala Jadoel di Bandung

Selasa, 28 Januari 2025 - 14:51 WIB

Kerja Sama Pembuangan Sampah dari Bandung ke Garut Terancam, Pj Bupati Garut dan Pj Wali Kota Bandung hingga Gubernur Disomasi Warga Garut

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:34 WIB

Mulai 2025, Pemeliharaan PJU dan PJL di Kota Bandung Ditangani oleh PT Haleyora Powerindo

Berita Terbaru

Ilustrasi. KIP Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan bagi anak yang terkendala biaya. Berapa penghasilan orang tua agar dapat KIP Kuliah? (Tangkapan layar web kip-kuliah.kemdikbud.go.id)

Pendidikan

Segini Besaran Penghasilan Orang Tua agar Dapat KIP Kuliah 2025

Jumat, 14 Feb 2025 - 23:20 WIB

Ratusan Kendaraan Nunggak Pajak Terjaring Operasi Gabungan di Kabupaten Bandung, Para pemilik kendaraan yang terjaring diberikan sosialisasi serta pemahaman secara humanis. Sabtu (8/2/2025)

Bandung Raya

Nunggak PKB, Ratusan R2 Terjaring Razia di Kabupaten Bandung

Senin, 10 Feb 2025 - 07:54 WIB

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan pengencangan baut sebagai simbol dia walinya pembangunan kantor DPD Demokrat Jawa Barat. Sabtu (8/02/2025)

Jawa Barat

AHY Minta Gedung Partai Demokrat Punya Ikonik Jawa Barat

Sabtu, 8 Feb 2025 - 11:56 WIB