Kwarcab Kabupaten Bandung gelar KMD bagi guru MI dan MTs Se- Kabupaten Bandung

- Jurnalis

Selasa, 17 Oktober 2023 - 14:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Kwarcab kab Bandung Hj. Emma Dety Permanawati, S.Pdi.MM berfoto bersama dengan peserta KMD MI dan MTs di saung Komando Ciwidey senin (16/10/2023)

Ketua Kwarcab kab Bandung Hj. Emma Dety Permanawati, S.Pdi.MM berfoto bersama dengan peserta KMD MI dan MTs di saung Komando Ciwidey senin (16/10/2023)

Infobandungnews Ciwidey. Kantor Kementrian Agama Kabupaten Bandung menggelar kegiatan kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar ( KMD) untuk guru – guru Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Madrasah Tsanawiyah  MTs se- kabupaten Bandung yang bertempat di saung Komando Ciwidey senin (16/10/23).

Kegiatan kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar ( KMD) dibuka langsung oleh Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Bandung Hj. Emma Dety Permanawati, S.Pdi.MM.

Kegiatan berlangsung selama 5 lima hari yang diikuti  oleh 113 orang guru (MI) dan 5 orang guru ( MTs) dilingkungan Kemenag kabupaten Bandung.

Dalam sambutannya Kak Ema Deti mengatakan” Kegiatan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) bertujuan menghasilkan Pembina-Pembina Pramuka yang Tangguh dan Mahir.  Pembina Mahir adalah pembina profesional yang mengetahui persis kebutuhan peserta didik serta mengetahui persis bagaimana menerapkan sistem among dalam mengembangkan gugus depannya. Pembina profesional harus mengamalkan kode kehormatan, yakni Dasa Dharma dan Trisatya”

Kak Ema menambahkan ” Kegiatan kursus seperti ini merupakan jenjang kursus yang harus diikuti oleh seorang Pembina pramuka pramuka di gugus depan. Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan untuk memberikan informasi betapa pentingnya peran serta Pembina pramuka untuk mendewasakan peserta didik dalam Gerakan pramuka, tentang bagaimana susunan keorganisasian Gerakan Pramuka, Kegiatan kepramukaan, dan tanggungjawab serta fungsi Pembina pramuka dalam Gerakan Pramuka bahkan kapasitas figure Kamabigus juga akan kakak-kakak pelajari bersama di forum ini. Termasuk juga bagaimana cara mengelola Gugus depan yang baik juga akan bicarakan bersama di forum kursus ini” tambahnya

” Oleh karena itu, seyogyanya kakak-kakak ikuti dengan seksama kegiatan kursus ini agar  banyak manfaat yang diperoleh” tutupnya.

Dalam kesempatan ini Ketua Kwarcab Kab Bandung mengamanatkan dan menitipkan peserta kursus dengan menyerahkan bendera Pusdiklatcab Parahyangan kepada dua orang pemimpin Kursus Ka Wachyu Mulyadi dan Kak Pepep Sielmy, yang selanjutnya akan membimbing dan mangarahkan para peserta KMD selama kegiatan berlangsung. (koesibn006)***

Berita Terkait

Ternyata Masih Ada Pasar Tradisional Ala Jadoel di Bandung
Akses Air Bersih Bagi Masyarakat Kampung Ciseupan Dari Mahasiswa POLMAN Bandung
Simak Daftar Batu Akik Termahal Jenis Apa yang Mahal di 2025?
POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025 Kembali Digelar : Bandung Biru dengan Semangat Perubahan Baru
Ijazah 233 Alumni Dibatalkan, Pj Gubernur Minta Disdik Komunikasikan Nasib Mahasiswa Stikom Bandung
AHY Lulus Sebagai Doktor Terbaik Universitas Airlangga, Jadi Inspirasi Generasi Muda
Dari Ibas, AHY hingga JK Hadiri Peluncuran Buku Menegakkan Amanat Konstitusi Pendidikan Karya Dede Yusuf
4 Smartphone Harga Terjangkau dengan Kamera Setara DSLR

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 08:57 WIB

Ternyata Masih Ada Pasar Tradisional Ala Jadoel di Bandung

Kamis, 23 Januari 2025 - 19:12 WIB

Akses Air Bersih Bagi Masyarakat Kampung Ciseupan Dari Mahasiswa POLMAN Bandung

Kamis, 23 Januari 2025 - 12:20 WIB

Simak Daftar Batu Akik Termahal Jenis Apa yang Mahal di 2025?

Rabu, 22 Januari 2025 - 14:51 WIB

POCARI SWEAT RUN INDONESIA 2025 Kembali Digelar : Bandung Biru dengan Semangat Perubahan Baru

Senin, 20 Januari 2025 - 11:18 WIB

Ijazah 233 Alumni Dibatalkan, Pj Gubernur Minta Disdik Komunikasikan Nasib Mahasiswa Stikom Bandung

Berita Terbaru

Ratusan Kendaraan Nunggak Pajak Terjaring Operasi Gabungan di Kabupaten Bandung, Para pemilik kendaraan yang terjaring diberikan sosialisasi serta pemahaman secara humanis. Sabtu (8/2/2025)

Bandung Raya

Nunggak PKB, Ratusan R2 Terjaring Razia di Kabupaten Bandung

Senin, 10 Feb 2025 - 07:54 WIB

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan pengencangan baut sebagai simbol dia walinya pembangunan kantor DPD Demokrat Jawa Barat. Sabtu (8/02/2025)

Jawa Barat

AHY Minta Gedung Partai Demokrat Punya Ikonik Jawa Barat

Sabtu, 8 Feb 2025 - 11:56 WIB

Dadang Supriatna - Ali Syakieb

Bandung Raya

MK Tolak Gugatan, Dadang Supriatna-Ali Syakieb Segera Dilantik

Selasa, 4 Feb 2025 - 18:36 WIB