Kader Demokrat Kabupaten Bandung Copot Baliho Bergambar Anies Baswedan

- Jurnalis

Sabtu, 2 September 2023 - 12:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kader Demokrat Kabupaten Bandung menurunkan baliho dan spanduk Demokrat bergambar Anies Baswedan di beberapa tempat sejak 31 Agustus 2023. Hal tersebut sebagai bentuk kekecewaan para Kader Demokrat. Baleendah Sabtu  (2/9/2023). Foto YgIBN

Kader Demokrat Kabupaten Bandung menurunkan baliho dan spanduk Demokrat bergambar Anies Baswedan di beberapa tempat sejak 31 Agustus 2023. Hal tersebut sebagai bentuk kekecewaan para Kader Demokrat. Baleendah Sabtu (2/9/2023). Foto YgIBN

Infobandungnews – Para kader Partai Demokrat mencopot baliho bergambar Anies Baswedan yang terpasang di berbagai titik di Kabupaten Bandung, Sabtu 2 September 2023.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung, Saeful Bachri, S.H., M.A.P  menyatakan, pencopotan baliho bergambar Anies Baswedan merupakan bentuk kekecewaan terhadap Koalisasi Perubahan dan Persatuan.

“Kita merasa dikhianati dari komitmen Koalisi Perubahan dan Persatuan. Kami di Kabupaten Bandung merasa perlu melakukan upaya menurunkan segala gambar-gambar Anies Baswedan,” jelasnya saat ditemui di Baleendah, Kabupaten Bandung, Sabtu pagi (2/9/2023).

Saeful Bachri mengungkapkan, kurang lebih ada 8 Bilboard dan 550 baliho Partai Demokrat dengan gambar wajah Anies Baswedan di wilayah Kabupaten Bandung.

Selain itu, lanjut Saeful Bachri,

“Penurunan sudah kita lakukan sejak Kamis, 31 Agustus 2023 kemarin,” ujarnya.

Kader Demokrat Kabupaten Bandung memasang kembali baliho Demokrat tanpa gambar Anies Baswedan di beberapa tempat sejak 31 aguatus 2023. Hal tersebut sebagai bentuk kekecewaan para Kader Demokrat. Baleendah (2/9/2023)

Tak hanya baliho dan billboard, Saeful Bachri mengatakan pengelola akun media sosial Partai Demokrat di Kabupaten Bandung juga menurunkan (take down) konten konten yang menampilkan wajah Anies Baswedan.

Sebelumnya diberitakan, Partai Demokrat resmi mencabut dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden di Pemilu 2024.

Keputusan itu diambil dalam rapat Majelis Tinggi Partai Demokrat yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Selain itu, SBY juga mengambil keputusan bahwa Partai Demokrat menarik diri Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

Dua keputusan itu diambil usai Partai NasDem menjalin kerja sama dengan PKB serta menduetkan Anies Baswedan dengan Muhaimin Iskandar di Pemilu 2024.(YG-IBN)***

Berita Terkait

Dedi Mulyadi Gagas, Kecamatan Margaasih Diusulkan Masuk Kota Cimahi
Dedi Mulyadi Usung Tagline ‘Lembur Diurus Kota Ditata’ untuk Jawa Barat, Apa Artinya?
Serahkan Sertifikat Tanah untuk Warga Kabupaten Lebak, Menko AHY: Kepemilikan Tanah Sebagai Wujud Kepastian Hukum
Kunjungi BPN Jabar, Dede Yusuf Dilapori Banyak Persoalan Pertanahan
Baru Pekan Depan Kabupaten Bandung Bisa Laksanakan Program Makan Bergizi Gratis (MBG)
Di Bandung Baru 14 Sekolah Dapat Program Gizi Gratis, Apa Penyebabnya?
Kembali Lantik Pejabat Baru, Menko AHY Tegaskan Pentingnya Integritas dan Kolaborasi Dalam Hadapi Tantangan Pembangunan Infrastruktur
Anggota DPRD Jawa Barat, Saeful Bachri Dorong Pengembangan Kakao di Kabupaten Bandung

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 17:30 WIB

Dedi Mulyadi Gagas, Kecamatan Margaasih Diusulkan Masuk Kota Cimahi

Minggu, 12 Januari 2025 - 18:44 WIB

Dedi Mulyadi Usung Tagline ‘Lembur Diurus Kota Ditata’ untuk Jawa Barat, Apa Artinya?

Minggu, 12 Januari 2025 - 15:11 WIB

Serahkan Sertifikat Tanah untuk Warga Kabupaten Lebak, Menko AHY: Kepemilikan Tanah Sebagai Wujud Kepastian Hukum

Rabu, 8 Januari 2025 - 11:20 WIB

Baru Pekan Depan Kabupaten Bandung Bisa Laksanakan Program Makan Bergizi Gratis (MBG)

Rabu, 8 Januari 2025 - 10:48 WIB

Di Bandung Baru 14 Sekolah Dapat Program Gizi Gratis, Apa Penyebabnya?

Berita Terbaru

Peta Kota Cimah - Kecamatan Margaasih (Tangkapan Layar)

Bandung Raya

Dedi Mulyadi Gagas, Kecamatan Margaasih Diusulkan Masuk Kota Cimahi

Jumat, 17 Jan 2025 - 17:30 WIB

Kapolresta Bandung Kombes Aldi Subartono

Kabar TNI-Polri

Kombes Aldi Subartono Resmi Jabat Kapolresta Bandung Gantikan Kusworo

Rabu, 15 Jan 2025 - 17:54 WIB

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf mengunci kantor Perwakilan Ombudsman Jabar. Bandung, Kamis (9/1/2025).

Uncategorized

Dede Yusuf Ingin Perkuat DPRD Lewat Data Ombudsman

Minggu, 12 Jan 2025 - 15:28 WIB