Lapangan YPP Nurul Iman Dipadati Ribuan Jamaah Hadiri Peringatan Isra Mi’raj

- Jurnalis

Selasa, 30 Januari 2024 - 20:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peringatan isra mi'raj Nabi muhammad Saw di Yayasan Pondok Pesantren (YPP) Nurul Iman Kota Bandung. Selasa (30/01/2023)

Peringatan isra mi'raj Nabi muhammad Saw di Yayasan Pondok Pesantren (YPP) Nurul Iman Kota Bandung. Selasa (30/01/2023)

Lapangan YPP Nurul Iman Dipadati Ribuan Jamaah Hadiri Peringatan Isra Mi’raj

infobandungnews – Kota Bandung – Yayasan Pondok Pesantren (YPP) Nurul Iman menggelar peringatan Isra Mi’Raj Nabi Muhammad SAW dengan mengusung tajuk “Nurul Bersholawat dalam memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW”. Acara yang berlangsung meriah di lapangan YPP Nurul Iman pada Selasa (30/1) ini berhasil menarik perhatian ribuan jamaah, terdiri dari siswa/siswi dan jamaah pengajian.

Sekretaris YPP Nurul Iman, Wafi Fauziah, menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

“Atas nama panitia, saya mengucapkan terimakasih kepada semua panitia, pengurus yang membantu kegiatan, membantu baik pemikiran, tenaga maupun materi, dan semoga keseluruhan nya dicatat sebagai amal ibadah oleh Allah SWT,” ungkapnya.

Wafi Fauziah juga memohon doa dari seluruh peserta untuk kelancaran proses pembangunan di Nurul Iman yang sedang membangun kelas dan asrama.

Acara tersebut juga dimeriahkan dengan kehadiran Hj. Aah Nurul Muhibah, mubaligoh kondang dari Priangan Timur, sebagai penceramah. Dengan gaya ceramahnya yang khas, Hj. Aah menyampaikan materi dengan penuh keceriaan, sesekali diselingi dengan guyonan dan candaan, membuat para jemaah betah dan tidak merasa jenuh.

Turut hadir dalam peringatan tersebut pengurus MWCNU Bojongloa Kidul, Ranting NU Cibaduyut Wetan, dan Prokopimda setempat, menambah semarak kegiatan peringatan Isra Mi’raj di YPP Nurul Iman. (YG-IBN001)***

 

Berita Terkait

Sambut Hari Santri Nasional DPAC FKDT Cileunyi Gelar Jalan Sehat Santri & Donor Darah
Saeful Bachri Dilantik Jadi Ketua Perbasi Kabupaten Bandung 2024-2028, Target Medali Di Porprov Jabar 2026
Adhitia Yudisthira Dorong Regenerasi Sepak Bola di Cimahi, PSKC U-15 dan U-17 Dilepas Menuju Piala Soeratin
Kota Bandung Punya Exit Tol Baru Gantikan KM 149 Gedebage Mulai Dibuka Oktober 2024, di Sini Lokasinya
Pimpinan DPRD Kabupaten Bandung Dilantik, Hailuki Jadi Wakil Ketua DPRD
Paslon Nomor Urut 2 Ngatiyana-Adhitia Jadikan Pilkada Ini Yang Happy Happy Aja
Alus Pisan, Pasangan Sahrul Gun Gun ditandu Sisingaan Setelah Pengundian Nomor Urut di KPU
Kwarcab Kabupaten Bandung Turunkan Personil Ke Lokasi Gempa Bumi Di Kertasari

Berita Terkait

Senin, 14 Oktober 2024 - 23:18 WIB

Sambut Hari Santri Nasional DPAC FKDT Cileunyi Gelar Jalan Sehat Santri & Donor Darah

Rabu, 2 Oktober 2024 - 15:30 WIB

Saeful Bachri Dilantik Jadi Ketua Perbasi Kabupaten Bandung 2024-2028, Target Medali Di Porprov Jabar 2026

Minggu, 29 September 2024 - 17:22 WIB

Adhitia Yudisthira Dorong Regenerasi Sepak Bola di Cimahi, PSKC U-15 dan U-17 Dilepas Menuju Piala Soeratin

Minggu, 29 September 2024 - 11:54 WIB

Kota Bandung Punya Exit Tol Baru Gantikan KM 149 Gedebage Mulai Dibuka Oktober 2024, di Sini Lokasinya

Kamis, 26 September 2024 - 17:51 WIB

Pimpinan DPRD Kabupaten Bandung Dilantik, Hailuki Jadi Wakil Ketua DPRD

Berita Terbaru