Peringatan HUT ke-382 Kab. Bandung Dirangkaikan Dengan Hari Pendidikan Nasional, Hari Kartini, Hari Otonomi Daerah, dan Hari Buruh Internasional

- Jurnalis

Rabu, 3 Mei 2023 - 20:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kab. Bandung menggelar upacara peringatan HUT ke-382 Kab. Bandung yang dirangkaikan dengan Hari Pendidikan Nasional,  Hari Kartini,  Hari Otonomi Daerah, dan Hari Buruh Internasional di Lapangan Upakarti Soreang, Rabu 3 Mei 2023.

Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kab. Bandung menggelar upacara peringatan HUT ke-382 Kab. Bandung yang dirangkaikan dengan Hari Pendidikan Nasional, Hari Kartini, Hari Otonomi Daerah, dan Hari Buruh Internasional di Lapangan Upakarti Soreang, Rabu 3 Mei 2023.

Infobandungnews – Peringatan Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-382 dirangkaikan dengan Hari Pendidikan Nasional, Hari Kartini, Hari Otonomi Daerah, dan Hari Buruh Internasional di Lapangan Upakarti Soreang, Rabu 3 Mei 2023.

Upacara dihadiri oleh Forkopimda, Tokoh Masyarakat serta serikat pekerja. Upacara gabungan ini awalnya diagedakan pada 20 April 2023. Namun karena libur nasional Idul Fitri, upacara baru dilakukan hari ini.

Bupati Bandung Dadang Supriatna didampingi Wakil Bupati Sahrul Gunawan memberikan penghargaan kepada Masyarakat berprestasi pada rangkaian acara Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-382

Dalam kesempatan tersebut Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Wabup Sahrul Gunawan memberikan penghargaan kepada warga dan pelajar yang berprestasi.

HUT Kab. Bandung menjadi momentum introspeksi diri di antaranya memperbaiki yang masih tertinggal dengan inovasi yang berkesinambungan.

“Di usia 382 tahun Kabupaten Bandung kita harus terus melakukan inovasi. Apa yang belum selesai perlu kita tingkatkan. Berkomitmen melaksanakan pembangunan secara berkesinambungan,” katanya.

Berkaitan dengan Hardiknas, Dadang mengingatkan filosofi Ki Hajar Dewantara, ing ngarso sung tulodo, ing madia mangun karso.

Artinya ketika di depan kita harus memberi contoh atau menjadi teladan bagi mereka yang berada di tengah dan belakang. Sementara ing madya mangun karsa, artinya ketika di tengah kita harus bisa memberikan semangat untuk kemajuan.

Menyinggung soal otonomi daerah, Dadang mengapresiasi peran presiden atas pembangunan di daerah.

“Terutama pembangunan desa, karena pembangunan nasional itu berada di tingkat desa. Kita berkomitmen memberikan inovasi-inovasi demi mewujudkan Kabupaten Bandung yang sesuai dengan harapan Pak Presiden,” katanya.

Dan memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day, Bupati Bandung mengingatkan buruh merupakan mitra strategis melalui sinergi dengan pengusaha. Bupati Dadang mengaku bersyukur kerja sama tripartit di Kab. Bandung terbilang lancar. Pada upacara kali ini 16 serikat pekerja/serikat buruh turut hadir. (Yg-IBN 001)**

Berita Terkait

Sambut Hari Santri Nasional DPAC FKDT Cileunyi Gelar Jalan Sehat Santri & Donor Darah
Saeful Bachri Dilantik Jadi Ketua Perbasi Kabupaten Bandung 2024-2028, Target Medali Di Porprov Jabar 2026
Adhitia Yudisthira Dorong Regenerasi Sepak Bola di Cimahi, PSKC U-15 dan U-17 Dilepas Menuju Piala Soeratin
Kota Bandung Punya Exit Tol Baru Gantikan KM 149 Gedebage Mulai Dibuka Oktober 2024, di Sini Lokasinya
Pimpinan DPRD Kabupaten Bandung Dilantik, Hailuki Jadi Wakil Ketua DPRD
Paslon Nomor Urut 2 Ngatiyana-Adhitia Jadikan Pilkada Ini Yang Happy Happy Aja
Alus Pisan, Pasangan Sahrul Gun Gun ditandu Sisingaan Setelah Pengundian Nomor Urut di KPU
Kwarcab Kabupaten Bandung Turunkan Personil Ke Lokasi Gempa Bumi Di Kertasari

Berita Terkait

Senin, 14 Oktober 2024 - 23:18 WIB

Sambut Hari Santri Nasional DPAC FKDT Cileunyi Gelar Jalan Sehat Santri & Donor Darah

Rabu, 2 Oktober 2024 - 15:30 WIB

Saeful Bachri Dilantik Jadi Ketua Perbasi Kabupaten Bandung 2024-2028, Target Medali Di Porprov Jabar 2026

Minggu, 29 September 2024 - 17:22 WIB

Adhitia Yudisthira Dorong Regenerasi Sepak Bola di Cimahi, PSKC U-15 dan U-17 Dilepas Menuju Piala Soeratin

Minggu, 29 September 2024 - 11:54 WIB

Kota Bandung Punya Exit Tol Baru Gantikan KM 149 Gedebage Mulai Dibuka Oktober 2024, di Sini Lokasinya

Kamis, 26 September 2024 - 17:51 WIB

Pimpinan DPRD Kabupaten Bandung Dilantik, Hailuki Jadi Wakil Ketua DPRD

Berita Terbaru