Dokter Ratnawati Nahkodai Fraksi Demokrat di DPRD Jabar

- Jurnalis

Jumat, 6 September 2024 - 20:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar dr. Ratnawati

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar dr. Ratnawati

Infobandungnews.com – Rapat paripurna DPRD Provinsi Jawa Barat telah mengesahkan Fraksi-Fraksi dari semua partai politik yang memiliki kursi. Termasuk pimpinan Fraksi dari Partai Demokrat.

Rapat paripurna penetapan Fraksi-Fraksi dipimpin ketua sementara DPRD Taufik Hidayat yang berlangsung di ruang rapat paripurna pada Jum’at pagi, (6/9/2024).

Hadir semua unsur fraksi yang ada di DPRD Jabar. Termasuk delapan anggota Fraksi Partai Demokrat (FPD).

Surat dari pimpinan partai politik politik di Jawa Barat, termasuk dari partai Demokrat dibacakan oleh Plh Sekretaris DPRD Jabar Iis Rostiasih. Berdasarkan surat DPD Partai Demokrat Jabar No 124/EXT/DPD.PD/CB/IX/2024, ditunjuk sebagai nakhoda Fraksi Partai Demokrat (FPD) adalah dr. Ratnawati, M.KKK.

Baca Juga :  Ketua Harian Kwarcab Kabupaten Bandung Buka Kegiatan Dianpinru Pramuka
Plh Sekretaris DPRD Jabar Iis Rostiasih.

Dokter Ratnawati adalah wakil rakyat dari dapil Jabar 12 yang meliputi Indramayu dan Cirebon. Pada Pemilu lalu, Ratnawati meraih suara 87 ribu. Selain sebagai bendahara DPD Partai Demokrat Jabar, Ia juga menjabat Plt ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon.

Sebagai orang nomor satu di Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar, dr. Ratnawati dibantu “kabinet” sebagai berikut:

Ketua Fraksi Partai Demokrat : Ratnawati (Jabar 12)

Wakil Ketua : Dede Candra Sasmita (Jabar 7)

Baca Juga :  Demokrat Rilis 19 Nama Bakal Calon Pilkada di Jabar. Ini Daftarnya

Sekretaris : Saeful Bachri (Jabar 2)

Bendahara: Jenal Aripin (Jabar 10)

Anggota: Sugianto Nangolah (Jabar 1), A. Yamin (Jabar 5), Ronny Hermawan (Jabar 8), Zulkifli Chaniago (Jabar 11)

Fraksi Partai Demokrat Berfoto bersama ketua sementara DPRD Taufik Hidayat

Dari 120 anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, terbentuk jadi delapan fraksi. Yaitu Fraksi Partai Gerindra (20 orang), Fraksi PKS (19), Fraksi Partai Golkar (19), Fraksi PDIP (17), dan Fraksi PKB (15), Fraksi Partai Demokrat (8 orang), Fraksi Partai Nasdem (8), Fraksi Partai Amanat Nasional  (7), dan Fraksi PPP (6). Satu orang dari PSI bergabung ke Fraksi Golkar.(Adb-IBN003)

Berita Terkait

5 Pejabat Dilantik Pjs Bupati Di Jabar, Dicky Jadi Pjs Bupati Bandung
Dede Yusuf Sebut Pilih Saeful Bachri Karena Berkarakter Ketua RT
Dari 120 Anggota DPRD Jabar Ada Saeful Bachri Lakukan Historical Walk Dari Homan Ke Gedung Merdeka
Kado Manis Dari Jenderal Bintang Tiga Untuk Saeful Bachri
Jabar Digital Academy 2024 Cetak Tenaga Terampil di Bidang TIK
Pemekaran Kabupaten Garut: Pisahkan 42 Kecamatan jadi 2 DOB dan 1 Daerah Induk, Kamu Masuk Wilayah yang Mana?
Demokrat Rilis 19 Nama Bakal Calon Pilkada di Jabar. Ini Daftarnya
Demokrat Serahkan Surat Tugas untuk 19 Bakal Calon Kepala Daerah di Jabar

Berita Terkait

Rabu, 25 September 2024 - 07:57 WIB

5 Pejabat Dilantik Pjs Bupati Di Jabar, Dicky Jadi Pjs Bupati Bandung

Jumat, 6 September 2024 - 20:09 WIB

Dokter Ratnawati Nahkodai Fraksi Demokrat di DPRD Jabar

Rabu, 4 September 2024 - 11:55 WIB

Dede Yusuf Sebut Pilih Saeful Bachri Karena Berkarakter Ketua RT

Selasa, 3 September 2024 - 09:17 WIB

Dari 120 Anggota DPRD Jabar Ada Saeful Bachri Lakukan Historical Walk Dari Homan Ke Gedung Merdeka

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 23:46 WIB

Kado Manis Dari Jenderal Bintang Tiga Untuk Saeful Bachri

Berita Terbaru

Prabowo Subianto saat melakukan ucap janji sebagai presiden Republik Indonesia 2024-2029

Nasional

Prabowo Dilantik Jadi Presiden, Warga Optimis Indonesia Maju

Minggu, 20 Okt 2024 - 19:37 WIB