Demokrat Jabar Gelar Konsolidasi untuk Menangkan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan

- Jurnalis

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Partai Demokrat menggelar rapat kerja daerah dan konsolidasi pemenangan pemilihan gubernur Jabar 2024, Rabu (9/10/2024) di Hotel Grand Preanger, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung. Rakerda dan konsolidasi ini dihadiri langsung oleh pasangan calon nomor urut 4, Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan.

Partai Demokrat menggelar rapat kerja daerah dan konsolidasi pemenangan pemilihan gubernur Jabar 2024, Rabu (9/10/2024) di Hotel Grand Preanger, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung. Rakerda dan konsolidasi ini dihadiri langsung oleh pasangan calon nomor urut 4, Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan.

Infobandungnews.com – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Barat menggelar rapat kerja daerah dan konsolidasi pemenangan pemilihan gubernur Jabar 2024 di Hotel Grand Preanger, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung,  Rabu (9/10/2024). Rakerda dan konsolidasi ini dihadiri langsung oleh pasangan calon nomor urut 4, Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan.

Saat memasuki ruangan Pasangan Calon Gubernur Jawa Barat No.4 Dedi Mulyadi – Erwan setiawan didampingi Kepala Badan Pembinaan, Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Demokrat, Herman Khaeron dan Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat Anton Sukartono Suratto.

Pasangan calon nomor urut 4, Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan didampingi Ketua BPOKK Herman Khoeron dan Ketua DPD Demokrat Jawa Barat Anton Sukartono saat memasuki acara Konsolidasi pemenangan pilgub jabar 2024

Hadir pula Sekertaris DPD Partai Demokrat Jabar, Mohamad Handarujati Kalamullah, Bendahara, Ratnawati beserta kepengurusan DPD Demokrat Jabar, para ketua DPC tingkat kabupaten/kota hingga kader Domkrat yang mejadi anggota DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/ kota se- Jawa Barat.

Baca Juga :  Dede Yusuf : Program Center of Excellence (CoE) Harus Bisa Mendongkrak Skill Para Siswa

Kepala Badan Pembinaan, Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Demokrat, Herman Khaeron optimis bisa memenangkan paslon Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan dengan menang mutlak di Jabar.

Kepala Badan Pembinaan, Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Demokrat, Herman Khaeron

“Kami telah membentuk tim supervisi yang bakal turun ke daerah untuk uji petik dan uji kuat. Saya mengenal kang Dedi. Dia orang pergerakan dan tak diragukan lagi sehingga tentu mengutamakan kawan dan tak akan melupakan kawan. Kami yakin masyarakat pun banyak mengenal kang Dedi. Alhamdulillah survei kang Dedi pun masih berada teratas di kisaran 59-65 persen,” ujarnya.

Baca Juga :  Perda Inisiatif DPRD Belum Dirasakan Oleh Masyarakat

Selain itu, konsolidasi ini pun digelar dalam rangka memperkuat dukungan sekaligus memenangkan Dedi-Erwan.

Ketua DPD Demokrat Jabar, Anton Sukartono mengatakan pihaknya dalam konsolidasi ini mengundang kader Demokrat yang menjadi anggota DPR RI, anggota DPRD Jabar, dan anggota DPRD kabupaten/kota, serta para ketua DPC se-Jabar untuk memperkenalkan calon yang diusung Demokrat di Pilgub Jabar 2024 yakni Dedi Mulyadi da Erwan Setiawan.

Ketua DPD Demokrat Jabar, Anton Sukartono

“Kalau sudah kenal kan enak untuk sama-sama memenangkan kang Dedi sekaligus berharap kang Dedi pun tak lupa dengan kita. Mari sama-sama menjadikan Jabar istimewa,” ujar Anton Sukartono yang juga sebagai anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat periode 2024-2029. ***

Berita Terkait

Jelang Pilbup Bandung, Saeful Bachri Instruksikan Kadernya Fokus Di TPS Masing – Masing
Ketum BMI Serukan Kader Harus Bergerak, Menangkan Paslon yang Direkom Partai Demokrat
PKS dan NasDem Pisah Jalan Dengan Koalisi Indonesia Maju, Usung Syaikhu – Ilham Habibie Di Pilgub Jabar 2024
Demokrat Resmi Usung Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan di Pilgub Jabar
PKB Pecat Gus Yahya Dan Gus Yaqut, Elektabilitas PKB Di Pilkada Diyakini Tak Akan Terganggu
Menerima B1 KWK dari PKS, Sahrul – Gun Gun Siap Daftar ke KPUD
PKB Resmi Usung Ngatiyana dan Adhitia Yudisthira Sebagai Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cimahi
Panaskan Mesin Partai Dede Yusuf Optimis Pasangan Bedas Jilid Dua Menang Di Pilkada Kabupaten Bandung

Berita Terkait

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Demokrat Jabar Gelar Konsolidasi untuk Menangkan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan

Senin, 7 Oktober 2024 - 09:35 WIB

Jelang Pilbup Bandung, Saeful Bachri Instruksikan Kadernya Fokus Di TPS Masing – Masing

Kamis, 29 Agustus 2024 - 00:03 WIB

Ketum BMI Serukan Kader Harus Bergerak, Menangkan Paslon yang Direkom Partai Demokrat

Selasa, 27 Agustus 2024 - 18:23 WIB

PKS dan NasDem Pisah Jalan Dengan Koalisi Indonesia Maju, Usung Syaikhu – Ilham Habibie Di Pilgub Jabar 2024

Selasa, 27 Agustus 2024 - 18:01 WIB

Demokrat Resmi Usung Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan di Pilgub Jabar

Berita Terbaru

Prabowo Subianto saat melakukan ucap janji sebagai presiden Republik Indonesia 2024-2029

Nasional

Prabowo Dilantik Jadi Presiden, Warga Optimis Indonesia Maju

Minggu, 20 Okt 2024 - 19:37 WIB