Gunung Semeru Meletus dan Luncurkan Awan Panas, Warga Diimbau Menjauh

- Jurnalis

Minggu, 4 Desember 2022 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Awan panas guguran (APG) Gunung Semeru terpantau dari CCTV Pos pantau PVMBG Kabupaten Lumajang Jawa timur, Minggu 4/12/2022 Pukul 6.30 WIB

Awan panas guguran (APG) Gunung Semeru terpantau dari CCTV Pos pantau PVMBG Kabupaten Lumajang Jawa timur, Minggu 4/12/2022 Pukul 6.30 WIB

Infobandungnews– Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang, Jawa Timur, mengimbau masyarakat tidak beraktivitas di lereng Gunung Semeru setelah terjadi letusan dan luncuran awan panas pada Minggu (4/12/2022).

“Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana BPBD memberikan imbauan kepada masyarakat sekitar untuk tetap waspada dan tenang mencari ke titik aman,” kata Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Lumajang Joko Sambang saat dihubungi, seperti dilansir Antara.

Gunung Semeru mengalami erupsi disertai luncuran awan panas guguran sejauh 7 kilometer pada Minggu pukul 02.46 WIB.

Tinggi kolom abu akibat letusan teramati sekitar 1.500 meter di atas puncak.

Kemudian kolom abu teramati kelabu dengan intensitas sedang hingga tebal condong ke arah tenggara dan selatan.

“Tim BPBD Lumajang menuju lokasi sektoral Candipuro-Pronojiwo untuk melakukan pemantauan, imbauan, evakuasi dan membagikan masker,” tuturnya.

Pada 08.00 WIB, informasi dari pos pantau BPBD di Dusun Curah Kobokan, Supiturang bahwa awan panas sudah terurai di atas Watu Telu kaki Gunung Semeru.

” Luncuran awan panas masih berlangsung dengan jarak luncur 4 sampai 5 kilometer, jalur penyeberangan Kali Lanang Curah Kobokan ditutup sementara demi keamanan,” katanya.

Ia mengimbau masyarakat agar tidak memberikan informasi hoaks dan menunggu informasi resmi dari PVMBG yang akan diteruskan oleh BPBD Lumajang.

Berdasarkan laporan Badan Geologi Kementerian Energi, dan Sumber Daya Mineral (ESDM), sumber awan panas guguran berasal dari tumpukan material di ujung lidah lava yang berada sekitar 800 meter dari puncak (Kawah Jonggring Seloko).

Awan panas guguran (APG) Gunung Semeru terpantau dari CCTV Pos pantau PVMBG Kabupaten Lumajang Jawa timur, Minggu 4/12/2022 Pukul 6.30 WIB

Awan panas guguran tersebut berlangsung menerus dan hingga pukul 06.00 WIB dengan jarak luncur telah mencapai 7 kilometer dari puncak ke arah Besuk Kobokan.

 

yg-ibn001

Berita Terkait

Buka Kongres VI, Ketum AHY: Partai Demokrat Sukses Lewati Tiga Ujian Besar
Ketua DPC Demokrat Kabupaten Bandung Saeful Bachri Dukung AHY Kembali Pimpin Partai Demokrat
Serentak, Presiden Prabowo Lantik Para Kepala Daerah di Istana Kepresidenan Jakarta
Reshuffle Kabinet Sore Ini, Brian Yuliarto Gantikan Mendikti Satryo
Dede Yusuf Melayat Almarhum Bendum Demokrat, AHY Batal Ikut Silaturahmi Bareng Prabowo
Prabowo Instruksikan Mentri Bahlil Aktfikan Lagi Pengecer LPG 3 Kg
Yonik, Warga Pamulang Meninggal Dunia Usai Antri Gas Elpiji 3 Kg Berjam-jam
Kementerian BUMN resmi terapkan kerja 4 hari seminggu

Berita Terkait

Rabu, 26 Februari 2025 - 12:37 WIB

Buka Kongres VI, Ketum AHY: Partai Demokrat Sukses Lewati Tiga Ujian Besar

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:36 WIB

Ketua DPC Demokrat Kabupaten Bandung Saeful Bachri Dukung AHY Kembali Pimpin Partai Demokrat

Kamis, 20 Februari 2025 - 17:14 WIB

Serentak, Presiden Prabowo Lantik Para Kepala Daerah di Istana Kepresidenan Jakarta

Rabu, 19 Februari 2025 - 14:43 WIB

Reshuffle Kabinet Sore Ini, Brian Yuliarto Gantikan Mendikti Satryo

Jumat, 14 Februari 2025 - 16:14 WIB

Dede Yusuf Melayat Almarhum Bendum Demokrat, AHY Batal Ikut Silaturahmi Bareng Prabowo

Berita Terbaru